
Kuliah Umum Politik Pertanian
Kuliah Umum Politik Pertanian
Dengan dimulainya aktifitas kegiatan belajar mengajar di IPB university, Fakultas pertanian IPB menyelenggarakan kuliah mum perdana tatap muka mata kuliah Politik Pertanian pada Jumat 19 Agustus 2022 bertempat di Auditorium Toyib Hadiwijaya Fakultas Pertanian.
Dihadiri sekitar 450 Mahasiswa angkatan 56 bersama koordinator mata kuliah Politik Pertanian Dr. Ernan Rustiadi dan para tim pengajar mata Kuliah Politik Pertanian. Dalam sambutan Plt. Dekan Fakultas Pertanian Prof. Suryo Wiyono, M.Sc. Agr mengatakan dalam pengertian Politik Pertanian dalam arti luas disamping mempelajari sains dan teknologi, perlu juga mengetahui konteks dimana Pertanian memposisikan dirinya. Sebagai ilustrasi, sebagai produsen benih tentu penuh akan kebijakan dan peraturan. Perlunya Politik Pertanian dalam konteks sosial, ekonomi dan politik perlu adanya aturan dan pengawasan serta siapa yang ditugaskan.